Kamis, 26 Mei 2011

Asal Mula Sniper & Prioritas Target Sniper



Istilah sniper untuk pertama kalinya dipakai sebagai salah satu istilah militer resmi bagi penembak runduk oleh AD Jerman pada 1910. Pencipta satuan sniper dengan standar kualifikasi, doktrin oleh organisasi seperti yang kita kenal sekarang adalah tentara kerajaan Jerman sebelum PD I. Jerman pulalah yang untuk pertama kali menciptakan senapan khusus untuk sniper. Bahkan mereka pula yang membuat peluru khusus untuk senapan tersebut. Senapan khusus sniper ini dibuat berdasarkan senapan Mauser Gewehr (Gew.98) kaliber 7,92 mm yang khusus di "Tune Up" agar sangat tepat tembakannya dan di pasangi teleskop pembidik.

Gew. 98 dengan Telescope

Selain harus menembak tepat, sniper juga punya prioritas dalam memilih sasaran tembaknya. Adapun urutan yang terlebih dahulu di lenyapkan adalah sebagai berikut :
  • Sniper musuh harus secepatnya dilumpuhkan  karena tingkat bahayanya nomor satu.
  • Sasaran kedua sniper adalah Komandan, karena dengan melumpuhkan komandan, dapat menimbulkan dampak psikologis yang sangat besar bagi anak buahnya yang di pimpinnya.
  • Sasaran ketiga adalah para operator senjata berat, karena personel ini dilumpuhkan sniper untuk mengurangi resiko serangan musuh.
  • Dan yang keempat adalah operator radio termasuk peralatannya yang berhubungan dengan komunikasi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar